Selasa, 29 Januari 2013

Right is always Right

Tanggal 13 Desember 2012, di Inggris di selenggarakan pameran patung yang didatangi oleh berbagai wisatawan mancanegara. Selama 3 jam pameran patung diselenggarakan, terjadi keributan Detektif Sherlock Holmes pun mendengar keributan dan segera datang ke arah keributan tersebut.

Diberitakan pihak pameran kehilangan sebuah patung kuno berumur 3000 tahun setinggi 13cm yang terbuat dari batuan langka dan barang paling berharga di pameran tersebut dibanding patung-patung yang lainnya, diduga ini adalah pencurian yang dilakukan oleh pencuri yang jenius namun gegabah karena di tempat patung yang hilang ada secarik kertas yang bertuliskan semacam kode:

"Aku seorang C 12 E 16 T 15 130114090103. Right is always right."

Esok harinya detektif Sherlock pun mencurigai pada 5 tersangka yang pada saat pameran dibuka hingga kejadian hilangnya patung selalu berada di area tersebut, sang Detektif pun menginterogasi dan menggeledah barang bawaan mereka.

Velma, adalah seorang Arkeolog dari Australia saat digeledah dia hanya membawa buku sejarah dan kaca pembesar. "Aku datang jauh-jauh dari Australia hanya untuk melihat patung itu," ujarnya pada interogator.

Rudy, seorang wisatawan dari Selandia Baru yang merasa tertarik dengan pameran tersebut, saat digeledah dia membawa sendok, sandal sebelah (kanan saja), bebek karet, celana dalam bekas, botol spray kosong, sikat gigi dan radio. Dia berkata bahwa dia hanya iseng datang ke sini, dan langsung kesemsem dengan keindahan patung itu.

Ken, adalah seorang seniman dari Selandia Baru, dan juga merupakan teman dekat Rudy, dia hanya membawa kamera dan beberapa foto. Dia juga berkata bahwa dia baru menyadari di kopernya ia kehilangan sendalnya sebelah.

Rudolf, seorang ahli geologi yg sedang mengamati struktur batuan pada patung tersebut. Saat digeledah dia membawa beberapa sampel batuan, dan buku jurnal penelitian. Dia juga sempat berbicara pada interogator "Aku sangat kagum pada patung kuno yang hilang itu, jika aku memiliki patung itu aku akan bisa kaya mendadak! Sayang batu itu hilang"

Barry, adalah seorang penjaga keamanan pada saat pameran berlangsung, dikhususkan untuk berpatroli di daerah patung itu. Saat dia digeledah dia menyanggah bahwa "Hari ini aku tak membawa tas."

Lalu hanya dengan beberapa menit sang Detektif berfikir dan mengotak atik kode tersebut, sang detektif tersenyum pada pelaku dan menyuruh polisi meringkus nya ke Scotland Yard.

Siapakah pencuri tersebut? Dan bagaimana kronologi kejadiannya? Apakah isi kode itu?

» JAWABAN UNTUK SEMUA MASALAH ANDA «

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

OH NOEZ DONT COME HERE